Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tana Toraja kembali menggelar pertemuan rutin bulanan pada Rabu, 10 Februari 2025. Kegiatan yang berlangsung di Aula Pejabat Kantor Kemenag ini dihadiri oleh pengurus dan anggota DWP Kemenag Tana Toraja.
Dalam pertemuan tersebut, Ketua Bidang Sosial DWP membahas rencana aksi peduli sosial terhadap anak-anak yang mengalami stunting. Program ini dijadwalkan akan dilaksanakan pada hari Kamis mendatang di beberapa wilayah di Kabupaten Tana Toraja. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan perhatian khusus terhadap anak-anak yang mengalami stunting dengan memberikan bantuan berupa makanan bergizi serta edukasi kepada para ibu mengenai pentingnya asupan gizi bagi tumbuh kembang anak.
Kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari rapat pengurus DWP sebelumnya. Ketua DWP Kemenag Tana Toraja telah memberikan amanah kepada Ketua Bidang Sosial Budaya agar program kerja santunan kebutuhan makanan tambahan terhadap penyandang stunting segera dilaksanakan.
“Kami berharap melalui program ini, DWP dapat berkontribusi dalam mengurangi angka stunting di Tana Toraja. Kami juga mengajak seluruh anggota DWP dan masyarakat untuk turut serta dalam kegiatan ini,” ujar Ketua Bidang Sosial DWP dalam pertemuan tersebut.
Selain membahas program peduli stunting, pertemuan ini juga menjadi ajang silaturahmi antar anggota DWP serta evaluasi terhadap program-program yang telah dilaksanakan sebelumnya. Para anggota DWP menyambut baik inisiatif ini dan siap mendukung pelaksanaan kegiatan sosial yang bermanfaat bagi masyarakat.
Dengan adanya kegiatan ini, DWP Kantor Kemenag Tana Toraja menunjukkan komitmennya dalam mendukung program pemerintah dalam menanggulangi masalah stunting, sekaligus mempererat solidaritas antar anggota dalam menjalankan misi sosial.
Kegiatan peduli sosial ini diharapkan dapat menjadi langkah awal bagi DWP dalam terus berkontribusi bagi kesejahteraan masyarakat, khususnya dalam aspek kesehatan dan gizi anak.