Tana Toraja, Humas MIM Plus 1 — Kepala Madrasah Ibtidaiyah (MI) Muhammadiyah Plus 1 Tana Toraja, Hj. Erni, berpartisipasi dalam Pelatihan kepala Madrasah yang diselenggarakan di Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tana Toraja. Pelatihan yang berlangsung selama dari 24 – 28 Agustus ini diadakan oleh Kementerian Agama Kabupaten Tana Toraja bekerja sama dengan DPD Persatuan Guru Madrasah Indonesia (PGMI) Kabupaten Tana Toraja dan Balai Diklat Keagamaan Makassar. Kegiatan ini diikuti oleh 29 peserta dari berbagai madrasah di wilayah tersebut.
Pelatihan ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas kepemimpinan para kepala madrasah, sehingga mereka dapat mengelola lembaga pendidikan dengan lebih efektif dan efisien.
Hj. Erni, yang merupakan salah satu peserta, menyambut baik pelatihan ini. “Pelatihan ini sangat bermanfaat untuk meningkatkan kapasitas kami sebagai Kepala Madrasah” ungkapnya.
Dengan mengikuti pelatihan ini, Hj. Erni berharap dapat meningkatkan semangat kepemimpinan di MI Muhammadiyah Plus 1 Tana Toraja dan terus mendorong kemajuan Madrasah yang dipimpinnya.