(Makale, Humas MTsN 1)_Dalam rangka meningkatkan kualitas iman dan taqwa khususnya ilmu agama yakni memperdalam ilmu Alqur’an. Salah satu program unggulan MTsN 1 Tana Toraja yakni program Tuntas Baca Alqur’an mulai tingkatan dasar yakni, Iqra, Juz Amma dan tahsin Alquran.
Seperti yang tampak di Mushollah madrasah pada Selasa, 3 September 2024. Dibawah bimbingan Ustad Shabran Hamid, peserta didik secara rutin membaca Alquran. Kegiatan dimulai pukul 07.00 wita, peserta didik mengawali hari dengan tadarus Alquran bacaan Juz 30 dilanjutkan shalat dhuha berjamaah dan bimbingan hafalan bacaan shalat.
Untuk peserta didik kelas 7 selama 30 menit awal pembelajaran, Ustad Shabran membimbing peserta didik belajar dasar Alquran yaitu iqro.
Lebih lanjut pada waktu dhuhur, peserta didik kembali kemushollah untuk tadarus Alquran, shalat dhuhur berjamaah dan secara bergantian tampil adzan dan qultum.
Hal ini merupakan inisiatif program dari kepala madrasah sebelumnya, Hj.Rosmawati yang dilanjutkan sampai sekarang.
Kepala madrasah MTsN 1 Tana Toraja Sampe Baralangi mengungkapkan bahwa program Tuntas Bacaan Iqro ini sangat membantu peserta didik untuk bisa membaca Alquran.
Program ini terus dilaksanakan untuk mengembalikan semangat generasi muda belajar serta mengkaji Alqur’an. Karena menurutnya, realitas yang ada dimasyarakat anak-anak yang sudah masuk jenjang pendidikan MTS ataupun SMP sudah mulai malas untuk belajar Al-Qur’an.
“Alhamdulillah, kami sangat bersyukur dan berterima kasih kepada Ustad Shabran yang telah membimbing peserta didik dengan sangat baik. Harapan kami di madrasah, ketika mereka lulus sudah bisa membaca Quran lancar dan fasih,” ucap Sampe Baralangi. (Cikgu)