Makale, Humas MAN Tana Toraja – Ambalan Al-Fatih dan Siti Maryam Gerakan Pramuka MAN Tana Toraja mengikuti perkemahan Tongkonan Scout Competition Kwarcab Tana Toraja di Bumi Perkemahan Ge’tengan Mengkendek.
Peserta perkemahan tersebut dilepas langsung oleh Hj. Rosmawati selaku Kepala Madrasah dan Mabigus Gerakan Pramuka MAN Tana Toraja. Jumat (23/8/2024) pagi.
Dihadapan 20 peserta, Rosmawati mengingatkan bahwa dalam perkemahan ini para peserta serta bina damping membawa nama baik madrasah.
“Kalian membawa nama baik madrasah, sikap dan prilakunya tetap dijaga dan mencerminkan siswa madrasah”. Ujar Rosmawati.
Rosmawati juga memotivasi para peserta untuk menampilkan usaha yang maksimal agar mampu meraih prestasi.
“Saatnya anak-anakku menunjukkan kemampuannya, berikan usaha yang terbaik dalam perkemahan ini. mari kita mengukir prestasi dan mengharumkan nama madrasah yang kita cintai ini”. Ucap Rosmawati.
Perkemahan Tingkonan Scout Competition ini dijadwalkan berlangsung sejak jumat (23/8/2024) hingga selasa (27/8/2024). (An)