Mengkendek, Humas KUA Mengkendek – Pagi ini senin, 2 September 2024 Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Mengkendek Bapak H. Irwan Arif memimpin apel pagi yang dihadiri oleh seluruh pegawai KUA Mengkendek. Acara ini tidak hanya sebagai rutinitas tetapi juga sebagai wadah untuk memotivasi para pegawai agar tetap ikhlas dalam melakukan pembinaan dan penyuluhan.
Dalam penyampaiannya Bapak H. Irwan Arif menekankan pentingnya kerja keras, disiplin, dan keikhlasan dalam menjalankan tugas sebagai pegawai KUA beliau juga menyampaikan bahwa keikhlasan dalam bekerja adalah kunci utama untuk meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat.
“Kita harus selalu berusaha untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Keikhlasan dan disiplin adalah kunci utama untuk menjaga kepercayaan masyarakat terhadap kami,” ujar Bapak H Irwan Arif.
Selain itu, Bapak H. Irwan Arif juga mengumumkan bahwa pada hari Selasa besok, akan dilakukan pembinaan proses penyelenggaraan jenazah di Masjid Jabal Nur Bangkailan, Lembang Simbuang. Ia meminta semua pegawai untuk bersiap dan memberikan dukungan penuh dalam pelaksanaan acara tersebut.
“Besok kita akan melaksanakan proses penyelenggaraan jenazah di Masjid Jabal Nur. Mari kita bekerja sama dan memberikan dukungan penuh agar acara ini berjalan lancar dan sesuai dengan prosedur yang berlaku,” tambahnya.
Acara apel pagi ini berlangsung dengan suasana yang penuh semangat dan kekompakan. Para pegawai KUA Mengkendek menyambut dengan antusias dengan motivasi yang diberikan. Mereka bertekad untuk terus berusaha dan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.
Dengan demikian, KUA Mengkendek terus berupaya untuk meningkatkan kualitas pelayanan dan memperkuat hubungan dengan masyarakat setempat. Kita menantikan kesuksesan acara penyelenggaraan jenazah besok dan berharap agar semua berjalan dengan lancar. (LIN_KUA)